Rabu, 07 Agustus 2013
Resep Nasi Goreng
Rasa lapar memang terkadang menyerang tanpa kenal waktu ya, terkadang lewat tengah malam pun perut malah tidak bisa berkompromi ingin segera menyantap sesuatu untuk diisi. Tapi yang ada malah kebingungan karena masakan makan malam malah tak tersisa. Hmmm masak apa ya yang praktis namun mengenyangkan? Nah sepertinya resep nasi goreng merupakan pilihan yang tepat di saat seperti ini. Tak perlu keluar rumah untuk membelinya karena resep nasi goreng pasti bisa anda buat di rumah dengan bahan-bahan yang sederhana.
Resep nasi goreng ternyata banyak sekali macamnya lho pembaca. Ada resep nasi goreng tradisional khas jawa yang banyak dijual di sepanjang jalan, ataupun resep nasi goreng modern dengan menggunakan seafood ataupun kari dan rasa-rasa yang lainnya. Untuk anda yang menginginkan resep nasi goreng lezat nan simple, silahkan intip resep dibawah ini.
BAHAN:
250 gr nasi putih
100 gr udang sedang, kupas
5 buah bakso sapi, iris bulat
50 gram kacang polong
2 batang daun bawang iris halus
1 sdm saus cabai
1/4 buah tomat merah, iris
2 sdm minyak untuk menumis
1 sdm kecap manis
1 sdm kecap asin
1 sdt ang ciu
Pelengkap: telur mata sapi dan kerupuk udang
BUMBU HALUS:
2 siung bawang putih
3 butir bawang merah
1 buah cabai merah
1/4 sdt merica
garam secukupnya
CARA MEMBUAT:
1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum, masukkan daun bawang, dan
tomat, aduk rata. Tambahkan udang dan bakso, aduk rata.
2. Masukkan nasi putih, tambahkan saus, kecap manis, kecap asin, dan ang ciu,
aduk rata, angkat.
3. Sajikan hangat dengan taburan bawang goreng, kerupuk udang, telur mata sapi,
dan acar ketimun.
Menyantap resep nasi goreng memang selalu menjadi pilihan yang tepat ya pembaca. Selain mengenyangkan. Resep nasi goreng juga bisa anda santap kapanpun dan dimanapun. nantikan resep ayam dan resep kue kering beserta resep kue basah yang mantapp tentunya. So, selamat mencoba ya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar